METINA, SWARA ROTE.COM–Momen ini ditunjukan seorang pejabat negara di Kabupaten Rote Ndao.
Sebagai seorang wanita, pejabat yang satu ini tak melupakan hakekatnya sebagai ibu rumah tangga. Yakni, Apremoi Dudelusy Dethan, Wakil Bupati (Wabup) Rote Ndao.
Wabup Apremoi, mampir di pasar rakyat, sebelum menyelesaikan tugas dinasnya di hari Rabu (12/3).
Dan di sana, Wabup Apremoi, terlihat mampir di beberapa lapak pedagang. Ia membeli beberapa ikat sayur untuk dibawa pulang ke rumah.
“Mau beli sayur untuk makan malam sebentar,” singkat Wabup Apremoi, kepada SWARA ROTE, di pasar Metina, Rabu (12/3).
“Beli sayur putih, kangkung, paria (pare), tempe dan bawang,” sambungnya dengan memperlihatkan sayur yang sudah dibeli.
Ternyata, kehadiran Wabup Apremoi, di pasar Metina adalah untuk melaksanakan agenda pemerintahan.
Dilaksanakan untuk merespon keluhan warga terhadap sampah yang belum dibersihkan di area belakang pasar.
“Kemarin-kemarin ada keluhan kalau tempat ini kotor. Makanya beta minta Camat dan Lurah untuk gerakan pembersihan dengan masyarakat,” jelas Wabup Apremoi.
“Dan hari ini beta datang untuk pastikan. Dan memang sudah bersih,” sambungnya.
“Kepada basudara yang bajual (pedagang) beta pesan untuk sama-sama jaga kebersihan. Bukan untuk siapa-siapa, tapi untuk katong (kita) yang bajual dan datang belanja,” tambahnya. (*/SR/EK)