KUPANG, SWARA ROTE.COM–Apremoi Dudelusy Dethan, mendapat kepercayaan dari Pengurus Provinsi Ikatan Motor Indonesia (IMI) Nusa Tenggara Timur.

Kepercayaan ini menyusul pelantikan dirinya sebagai Wakil Bupati Rote Ndao, mendampingi Paulus Henuk (Bupati).

Dan Apremoi, dimandatkan melalui surat mandat pembentukan IMI Kabupaten Rote Ndao Nomor : 256/IMI-NTT/SM IMI Kab/A/I/2025, tanggal 22 Januari 2025.

Sekaligus memposisikan dirinya sebagai ketua IMI pertama di Kabupaten Rote Ndao.

“Setelah dapat mandat, beta (saya) himpun teman-teman. Katong (kami) kumpul-kumpul dan puji Tuhan, kepengurusan terbentuk,” jelas ketua IMI Rote Ndao, Apremoi Dudelusy Dethan, kepada SWARA ROTE, Selasa (11/3).

“Dan setelah itu, Surat Keputusan (SK) tentang susunan personalia IMI Rote ditetapkan. Artinya katong (kami) sah di Rote Ndao, sambungnya.

Keabsahan itu disebutnya termaktub dalam keputusan ketua IMI NTT.

Yang disebutnya terigister dengan nomor : 280/IMI-NTT/SK-Organ/A/II/2025.

“SK-nya diterbitkan tanggal 3 Februari 2025,” singkat Apremoi. (*/SR/EK)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *